2.4. Pengobatan (Therapy)
Obat
(Therapeutic agent) dalam arti luas adalah bahan atau cara yang dapat memacu
mengurangi sakit, mengembalikan kesehatan atau yang dapat memperpanjang
umur/kehidupan ikan.
Beberapa
bahan kimia dan antibiotika telah lama dipakai dalam pengobatan penyakit ikan
(Meyer, 1964; Taupik dan Supriyadi, 1986; Supriyadi dan Rukyani, 1990)). Namun
penggunaan obat itu sendiri selain tidak dapat memecahkan masalah dengan tuntas
juga secara ekonomi sangat mahal. Selain itu penggunaan obat yang terus menerus
terutama antibiotika, akan memepercepat terbentuknya organisme yang tahan
terhadap antibiotika itu sendiri. Pada dasarnya cara pengobatan pada ikan dapat
dibedakan menjadi beberapa cara yaitu:
•
Perendaman
•
Oral
•
Infeksi
•
Oles
Cara
perendaman bisa dibedakan menjadi perendaman jangka waktu singkat dan jangka
waktu lama. Perendaman dengan waktu singkat biasanya konsentrasinya lebih
tinggi apabila dibandingkan dengan perendaman jangka waktu lama. Pemberian obat
melalui pakan biasanya dilakukan dengan mencampur obat pada pakan, diberikan
tiap hari selama periode waktu tertentu. Pemberian obat melalui injeksi dapat
dibedakan menjadi intraperitoneal (melaui rongga perut) dan intramuscular
(melalui otot daging).
http://diyanpleiades.blogspot.com/2013/06/pencegahan-penyakit-pada-ikan-serta.html
http://diyanpleiades.blogspot.com/2013/06/pencegahan-penyakit-pada-ikan-serta.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar